Berdasarkan peringkat QS World University Rankings 2023, Fakultas Geografi Universitas Gadjah Mada (UGM) saat ini menduduki posisi pertama di Indonesia dan peringkat ke-231 dunia dalam bidang geografi. Untuk mempertahankan dan meningkatkan eksistensinya, Fakultas Geografi UGM menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.
Hal tersebut disampaikan Wakil Dekan Fakultas Geografi UGM, Prof. Muhammad Kamal, S.Si., M.GIS., Ph.D., dalam sambutan kepada para siswa dari SMA N 1 Petanahan Kebumen dalam agenda kunjungan ke Fakultas Geografi UGM. Dalam kesempatan itu, Prof. Kamal turut memperkenalkan bentuk komitmen Fakultas Geografi dalam berbagai program, serta membuka kesempatan untuk berdiskusi lebih mendalam tentang penerimaan mahasiswa baru, terutama pada Fakultas Geografi.