Barcelona, Spanyol – Sebuah prestasi gemilang diraih oleh mahasiswa Fakultas Geografi, Universitas Gadjah Mada, Zahra Nur Afiifah, yang berhasil meraih Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) 2023 di Universitat Pompeu Fabra (UPF), Barcelona. Program IISMA merupakan bagian dari inisiatif Kampus Merdeka oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, yang memberikan akses pendidikan kepada mahasiswa Indonesia untuk mengikuti program pertukaran selama satu semester di universitas mitra di luar negeri.
Zahra Nur Afiifah, mahasiswi Pembangunan Wilayah, Departemen Geografi Pembangunan,, Fakultas Geografi, Universitas Gadjah Mada, telah menempuh empat mata kuliah selama periode Semester Gasal tahun 2023/2024 di UPF. Mata kuliah yang diambil mencakup beragam topik, mulai dari “Barcelona, The City and its History” hingga “Global Culture and Marketing of FC Barcelona”. Setiap mata kuliah memiliki bobot sebesar 5 SKS, dengan perkuliahan dilaksanakan dua kali pertemuan tiap minggu.
Proses pembelajaran di UPF dideskripsikan sebagai beragam dan interaktif, mencakup pemaparan materi, sesi diskusi, dan presentasi mahasiswa. Sebelum setiap sesi perkuliahan dimulai, dosen memberikan materi yang perlu dipelajari, termasuk video dokumenter, pemaparan ahli, jurnal, artikel, atau website resmi. Mahasiswa dituntut untuk mencari, menganalisis, dan memaparkan opini berdasarkan data yang ditemukan.
Tidak hanya dalam ruang kelas, tetapi beberapa mata kuliah juga melibatkan field study, termasuk kunjungan ke lokasi bersejarah di Barcelona. Misalnya, dalam mata kuliah “Barcelona, The City and its History”, mahasiswa melakukan kunjungan ke kota lama Barcelona untuk memahami sejarah perkembangan urban di kawasan tersebut.
Selain kegiatan akademik, Zahra Nur Afiifah juga aktif dalam kegiatan non-akademik, seperti kolaborasi dengan Esperanca untuk membuat dan membagikan makanan kepada individu kurang beruntung, yang juga menjadi bagian dari rangkaian kegiatan Batik Challenge untuk mempromosikan kebudayaan Indonesia. Mahasiswa juga terlibat dalam kegiatan Erasmus Student Network Barcelona, termasuk tur ke Montserrat dan Valencia.
Keberhasilan ini menjadi suatu kebanggaan, karena Zahra Nur Afiifah berhasil memperkenalkan kebudayaan Indonesia di lingkungan masyarakat Barcelona. Dalam rangkaian kegiatan Heroes Challenge yang diikuti oleh Zahra, terdapat penayangan film Kartini (2017) karya Hanung Bramantyo, diikuti oleh sesi diskusi film, pemberian cinderamata, serta pengenalan ragam kuliner khas Indonesia. Selain itu, kegiatan ini didukung oleh International Programs UPF untuk menciptakan kolaborasi yang lebih luas dan bermanfaat. (Nn)